Mampir di “Jembatan Cinta” di Pantai Pasir Kencana Pekalongan

Jika Anda melalui jalur pantura (pantai utara) Jawa Tengah, sempatkanlah berhenti sejenak di Kota Batik Pekalongan. Tentu bukan hanya batik yang menarik, namun ada sebuah pantai yang perlu Anda kunjungi. Walaupun bukan sebagai destinasi terkenal bagi wisatawan, namun pantai ini memberikan pesonannya tersendiri. Pantai terbilang landai, dengan panorama yang menyegarkan. Dalam ulasan laman tempatwisatasekitar.blogspot, Pantai Pasir Kencana Pekalongan memberikan alternatif berwisata murah yang menyenangkan. Disamping adanya tempat pelelangan ikan, Pantai Pasir Kencana Pekalongan menyajikan “Jembatan Cinta” yang memberikan pesonanya yang romantis.

[caption id="attachment_2282" align="aligncenter" width="960"] Menuju Jembatan Cinta Pantai Pasir Kencana. (foto:i1.wp.com)[/caption]

Jembatan Cinta yang tersaji di Pantai Pasir Kencana Pekalongan tentu dapat menjadi alternatif untuk ber-swa foto. Apalagi, Anda memperhitungkan waktu kunjungan di sore hari ketika matahari akan terbenam, maka suasana bertambah semakin romantis. Konsep jembatan sebenarnya sederhana. Sebuah jembatan di bibir pantai yang menghubungkan daratan dengan sungai di sepanjang pantai. Ketika Anda berdiri di Jembatan Cinta ini, Anda dapat melihat panorama seputar pantai dengan semilir angin yang menyegarkan. Apalagi, jika Anda mulai mampir di saat sore hari, lampu di seputar jembatan akan memberikan nuansanya tersendiri.

Entah bagaimana sejarah mengapa jembatan di Pantai Pasir Kencana Pekalongan disebut sebagai “Jembatan Cinta.” Mungkin, warnanya yang disengaja dibuat warna-warni, dan menghubungkan bibir pantai dengan daratan, sehingga jembatan begitu elok dan bernuansa romantis. Apalagi, memang karena ada banyak pasangan yang berswa foto di jembatan ini, menjadikan ikon “Jembatan Cinta” semakin melekat. Jika Anda sempat mengunjunginya, silahkan berswa foto di Jembatan Cinta ini. Apalagi, Anda membawa pasangan Anda, maka nikmatilah suasana romatis “Jembatan Cinta” ini. Alangkah baiknya, pilihlah waktu untuk mengunjunginya di saat sore hari, ketika suasana pantai redup dan tidak terlalu panas. Suasana akan semakin indah, ketika dari jembatan Anda dapat memandang pohon-pohon cemara yang melambai dari kejauhan. Angin yang semilir akan membuat Anda semakin menikmati cantiknya Jembatan Cinta di Pantai Pasir Kencana Pekalongan ini.

Comments

Popular Posts