Kualanamu Medan, Bandara Enak Nyaman

Jika Anda terbang ke kawasan Sumatera Utara, pastilah Anda akan transit atau mampir di Bandara Internasional Kualanamu Medan. Bandara baru dengan konsep green building yang nyaman. Maka, pantaslah seperti yang pernah dilansir laman berita  republika.co.id, bahwa Bandara Internasional Kualanamu mendapatkan sertifikasi bintang 4 dari SkyTrax.

Tentunya hal itu pantas untuk diraih, karena Bandara Internasional Kualanamu ini mempunyai segi pelayanan kepada penumpang yang nyaman. Bangunannyapun didesain untuk mempermudah para penumpang mendapatkan pelayanan yang maksimal. Bandara ini dikenal bersih dan ramah bagi para lansia dan disabilitas. Tersedia pula mobil NEVs, atau dikenal dengan Neighborhood Electric Vehicles yang gratis bolak-balik membantu para lansia memobilisasi di berbagai terminal baik kedatangan maupun keberangkatan.

[caption id="attachment_2175" align="aligncenter" width="4608"] Salah satu sisi pandang Bandara Kualanamu dari dalam gedung. (foto: Purwono Nugroho Adhi)[/caption]

Di setiap terminalpun, Anda mudah dan nyaman dalam menunggu keberangkatan pesawat. Jika Anda kehabisan power batteray handphone Anda, tidak perlu susah-susah dengan power bank Anda. Cukup dengan mengecas di berbagai sudut yang mudah dan banyak. Begitu juga, jika Anda ingin kudapan ringan atau bahkan makan berat, sudah disediakan berderet-deret longue makan dan roti yang begitu nyaman dan mudah di akses dari ruang tunggu kedatangan. Jika Anda cukup lelah untuk berjalan, manfaatkanlah “lantai berjalan” (moving walkway atau moving sidewalk) atau dalam istilah populernya sebagai travelator yang ada di berbagai terminal.

[caption id="attachment_2174" align="aligncenter" width="4608"] View Bandara Kualanamu yang berkonsep green building. (foto: Purwono Nugroho Adhi)[/caption]

Bandara Kualanamu agak berbeda dengan bandara-bandara lain di tanah air ini, karena di desain dengan konsep green buliding. Sehingga, terang ruangan tidak banyak mempergunakan lampu, melainkan dengan sinar matahari yang memanfaatkan high-efficient glazing system, di mana ada banyak jendela yang memberikan kesegaran alami.

Dalam laman diskusi kaskus.co.id, dikatakan bahwa Bandara Kualanamu ini merupakan bandara ketiga di Indonesia yang bisa didarati pesawat Airbus A 380 selain Bandara Hang Nadim dan Bandara Soekarno-Hatta. Maka, jika Anda mampir di bandara ini, nikmatilah fasilitas yang ada, jangan lupa bawaan Anda, dan nikmatilah kenyamanannya, asal pesawat tidak delay lama.

Comments

Popular Posts