Asyiknya Nongkrong di Playground Cafe Surakarta

Jalan-jalan di Kota Surakarta atau sering disebut Kota Solo, jangan lupa mampirlah di Playground Creative Space, sebuah tempat nongkrong asik dengan perpaduan kafe dan konsep angkringan. Dalam laman jalansolo.com, Playground kafe terletak di Jalan Kenanga No. 163 Badran, Solo. Lokasinya yang terbilang strategis di tengah perkotaan, memungkinkan sebagai tempat nongkrong bagi orang muda. Playground kafe biasanya dibuka mulai pukul jam 17.00 sampai malam.

Ada berbagai fasilitas yang akan menemani suasana nongkrong Anda menjadi semakin asyik, yaitu wifi corner, Warnet dan Game Online. Begitu juga, jika ingin melakukan meeting juga disediakan ruang pertemuan. Ada pula ruang santai, area untuk para perokok, tempat nongkrong berkonsep outdoor maupun indoor yang dilengkapi hiburan musik akustik setiap malamnya.

[caption id="attachment_2298" align="aligncenter" width="3264"] Playground Creative Space, ruang kreatif untuk nongkrong yang tak hanya sekadar nongkrong namun juga merasakan sensasi kuliner ala angkringannya yang khas dan unik. (Foto: Purwono Nugroho Adhi)[/caption]

Menu yang disajikan ada berbagai macam, dari wedangan dan beragam kemasan nasi bungkus, dari menu nasi oseng-oseng tempe, nasi teri, nasi bandeng, nasi goreng, nasi lada hitam hingga nasi granat. Tentu juga disajikan berbagai macam kudapan pengiring yang tak kalah menarik, dari aneka gorengan, sate dan berbagai makanan basah yang mengundang selera. Sajian es-nya pun juga mengundang kesegaran, dari banana splash, beragam minuman float, dan lain sebagainya. Untuk mendukung suasana, disajikan juga menu-menu tambahan yang mengundang kenikmatan nongkrong, yaitu dari brownies ice cream, roti bakar, dan roti konde.

Maka, ketika pukul menunjukkan angka 17.00 akan tampak ramai kawula muda baik berpasangan atau berkelompok, mulai memenuhi arena Playground kafe ini. Sebagian besar mereka  meluangkan waktunya untuk nongkrong atau melakukan pertemuan bersama. Namun, jika Anda hanya ingin mencicipi masakannya, boleh saja. Anda akan bingung memilih beragam sajian kuliner model angkringan yang menarik namun tak terkesan tradisional. Anda pun akan merasakan suasana angkringan yang dibuat dengan ala modern namun murah meriah. Maka, sebutannya pun sebagai Playground Creative Space, ruang kreatif untuk nongkrong yang tak hanya sekedar nongkrong namun juga merasakan sensasi kuliner ala angkringannya yang khas dan unik.

Comments

Popular Posts